Kemenkeu Target Pendapatan Lelang Rp 35 T di 2024

Estimated read time 2 min read

[ad_1]

Jakarta, Wartavisi Indonesia – Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan menargetkan nilai pokok lelang sebesar Rp 35 triliun pada tahun ini. Sayangnya, target tersebut turun sekitar 21% dibandingkan realisasi 2023 yang mencapai rekor hingga Rp 44,34 triliun.

Direktur Lelang DJKN Kementerian Keuangan Joko Prihanto menjelaskan target tersebut memang lebih rendah dibandingkan tahun lalu. Namun, dia menegaskan angka ini masih lebih tinggi dibandingkan target 2023 yang mencapai Rp 33 triliun.

“2024 nanti target lelang akan lebih tinggi dari target (2023), Rp 35 triliun target lelang untuk 2024,” kata Joko, dalam Media Briefing DJKN, di Kantor DJKN, Jakarta Pusat, dikutip jumat (26/1/2024).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Joko mengatakan perolahan nilai pokok lelang yang besar pada tahun lalu dipicu oleh lelang aset Jiwasraya. Menurut Joko, lelang tersebut menghasilkan nilai hingga Rp 1,9 triliun. Kemudian, DJKN juga mencatat adanya penyitaan saham tambang batu bara di Kalimantan Timur. Kontribusi lelang tersebut sebesar hampir Rp 2 triliun.

“Ada kasus Jiwasraya ada penyitaan saham tambang batu bara di Kalimantan Timur, Rp 1,9 triliun lakunya. Itu permohonan dari Kejaksaan Agung,” paparnya.

Kemudian, Joko menyampaikan ada lelang aset hak tanggungan kebun kelapa sawit di Sumatera sebesar Rp 1,9 triliun pada tahun lalu. Joko mengatakan, lelang tersebut dilaksanakan pada 27 Desember 2023 lalu. Dengan demikian, dua lelang di atas memberikan kontribusi kurang lebih Rp 4 triliun. Inilah, menurut Joko, pemicu capaian hasil lelang tahun lalu meningkat, melampaui target.

[Gambas:Video Wartavisi]


Artikel Selanjutnya


Tim Sri Mulyani Buka Suara Soal Hotel Sultan & Pontjo Sutowo

(haa/haa)